• Cara Membuat Tempat Pensil dari Bekas Kaleng Sarden dan Ranting

    Tempat Pensil Unik dari Kaleng Bekas Sarden, Ranting, dan Daun Kering

    Bagi kamu yang pelajar, sepertinya kalau di meja belajarmu belum punya tempat pensil, maka seperti kurang lengkap. Tempat pensil akan membantu kamu mengoraginasikan peralatan tulis-menulis atau kebutuhan lainnya saat belajar. Saya bahkan punya lebih dari satu tempat pensil yang saya buat sendiri dari beragam barang bekas yang sudah tidak terpakai, atau bahkan dari benda-benda yang dianggap sampah. Salah satu contohnya adalah yang satu ini, tempat pensil dari kaleng bekas ikan sarden yang dihias dengan bahan alam yang membuat penampilannya menjadi unik, yaitu ranting kering dan daun kering. Dan jangan salah, bahkan tempat pensil ini bisa difungsikan menjadi vas bunga juga lho.

    unik kerajinan tangan tempat pensil dari kaleng bekas sarden dan ranting kering
    tempat pensil dari kaleng bekas dan ranting kering
    Lalu, bagaimanakah cara membuatnya, dan bahan serta alat apa sajakah yang diperlukan? Alat dan bahan yang digunakan sangat sederhana, demikian pula cara membuatnya. Yuk disimak.

    Baca Juga:
    Cara Membuat Tempat Pensil dari Kotak Bekas Kemasan Teh Celup
    Kerajinan Tangan dari Botol Plastik Bekas Softdrink; Tempat Pensil Cantik
    Mari Membuat Kotak Pensil Unik dari Barang Bekas

    Teruskan Membaca »
  • 0 komentar:

    Posting Komentar