• Kerajinan Tangan Unik & Lucu Dari Sandal Bekas

    http://ragam-kerajinan.blogspot.com

    Sampah dan barang bekas, termasuk sandal bekas akan menjadi sebuah kerajinan unik dan lucu jika disentuh oleh tangan-tangan kreatif. Tahukah Anda bentuk boneka atau kerajinan tangan pada foto di atas terbuat dari bahan apa? ternyata boneka atau kerajinan tangan tersebut terbuat dari sandal bekas, tepatnya sandal jepit bekas. Bagaimana cara membuatnya?

    Cara pembuatan kerajinan tangan unik dari sandal bekas tersebut mudah sekali. Sandal jepit bekas yang terbuat dari karet/spon disatukan membentuk gabungan sandal bekas yang mempunyai ketebalan tertentu. Setelah itu, tinggal dibentuk atau diukir mengguganakan cutter atau alat potong lainnya. Bentuknya disesuaikan dengan kreatifitas masing-masing si pembuatnya.

    Coba kita lihat kerajinan tangan unik dan lucu dari sandal jepit bekas tersebut pada foto di atas. Unik dan menarik bukan? Ada yang diubah menjadi bentuk boneka kuda, gajah, badak dsb... keren dan kreatif banget. Ayo siapa yang berani untuk mencoba membuatnya? selamat mencoba dan selamat berkreatifitas dengan sandal bekas di sekitar Anda. Eiiitts... gak boleh ngembat sandal tetangga ya.. hehehe...Just Kidding!




  • 0 komentar:

    Posting Komentar