• Tujuan dan Manfaat PTS (Penelitian Tindakan Sekolah)

    Tujuan dan Manfaat PTS (Penelitian Tindakan Sekolah)


    Sebelumnya kita sudah membahas beberapa hal mengenai PTS (Penelitian Tindakan Sekolah), yang berkaitan tentang Karakteristik Penelitian Tindakan Sekolah serta Apa Yang Dimkasud dengan PTS . Sekarang marilah kita lanjutkan untuk membahas apa tujuan dari dilaksanakannya PTS (Penelitian Tindakan Sekolah) dan Apa Manfaat Melaksanakan Penelitian Tindakan Sekolah ini bagi Pengawas dan Kepala Sekolah.

    Berikut ini adalah beberapa hal yang berkaitan dengan tujuan dan manfaat pelaksanaan PTS oleh Kepala Sekolah dan Pengawas
    tujuan dan manfaat PTS bagi kepala sekolah dan pengawas


    Tujuan Penelitian Tindakan Sekolah (PTS) bagi Kepala Sekolah dan Pengawas

    Berikut ini adalah beberapa hal yang berkaitan dengan tujuan pelaksanaan PTS oleh Kepala Sekolah dan Pengawas:
    • Melakukan peningkatan dan perbaikan manajemen sekolah dan kondisi pelaksanaan pendidikan sekolah.
    • Dengan melaksanakan PTS (Penelitian Tindakan Sekolah) maka pengawas dan kepala sekolah akan dapat melakukan peningkatan pelayanan secara profesional. Layanan yang dimaksud di sini tentu saja layanan yang berkaitan dengan siswa atau peserta didik di sekolah itu sendiri.
    • Penelitian tindakan sekolah adalah sarana yang dapat memberi kesempatan kepada pengawas dan kepala sekolah dalam implementasi suatu tindakan yang terencana.
    • Penelitian tindakan sekolah atau PTS ini akan memberikan kemungkinan kepada pengawas dan kepala sekolah yang melaksanakannya untuk mengkaji kegiatan kegiatan manajerial yang ada di sekolah.

    Manfaat Dilaksanakannya Penelitian Tindakan Sekolah (PTS) bagi Pengawas dan Kepala Sekolah

    Pengawas dan kepala sekolah yang melaksanakan PTS (Penelitian Tindakan Sekolah) dapat memperoleh beberapa manfaat nyata, antara lain:
    • Dengan melaksanakan PTS maka kepala sekolah dan pengawas dapat memperoleh manfaat nyata berupa adanya inovasi dalam hal manajemen sekolah baik untuk jangka panjang, jangka menengah maupun jangka pendek.
    • PTS (Penelitian Tindakan Sekolah) dapat dimanfaatkan untuk mempertajam perumusan dan pelaksanaan visi dan misi sekolah. Dengan penelitian tindakan sekolah yang dilakukan dalam mewujudkan visi dan misi ini manfaat yang diperoleh adalah terbentuknya kolaborasi yang baik antara pengawas, kepala sekolah, dan unsur-unsur lain di sekolah hingga masyarakat di sekitar sekolah.
    • PTS (penelitian tindakan sekolah) dapat membantu terciptanya iklim yang menunjang pendidikan di sekolah tempat pengawas menjadi pembina atau kepala sekolah menjadi top manajernya. Iklim yang kondusif ini akan membantu sekolah mencapai tujuan-tujuan atau visi misinya dengan cara melakukan perbaikan-perbaikan secara berkelanjutan.
    • Ketika PTS (penelitian tindakan sekolah) dilaksanakan secara berkelanjutan, maka secara bertahap juga pegawas dan kepala sekolah dapat merumuskan dan mengembangkan kurikulum di tingkat sekolah (Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan atau KTSP) yang baik dan terus disempurnakan.
    • Pengawas dan kepala sekolah akan memperoleh kemanfaatan pelaksanaan PTS (penelitian tindakan sekolah) berupa adanya peningkatan profesionalitas dan kinerja di unit kerjanya masing-masing.
    Demikian beberapa tujuan dan manfaat yang dapat diperoleh kepala sekolah dan pengawas yang melaksanakan penelitian tindakan sekolah (PTS). Oh ya, pada tulisan selanjutnya tentang PTS ini, kita akan membahas tentang Prosedur Pelaksanaan Penelitian Tindakan Sekolah (PTS).
  • 0 komentar:

    Posting Komentar