Kali ini ragam-kerajinan akan memberikan sedikit informasi mengenai khasiat dan manfaat tanaman kencur untuk kesehatan, kencur seperti informasi yang tertulis pada Wikipedia adalah salah satu jenis tanaman empon-empon(tanaman obat) yang termasuk ke dalam suku temu-temuan. Tumbuhan kencur biasanya tumbuh subur pada daerah dataran rendah atau pegunungan dengan tanah yang gembur dan tidak terlalu banyak mengandung air.
Rimpang (Rizoma ) kencur mengandung minyak atsiri dan alkaloid yang bagus bagi tubuh dan dimanfaatkan sebagai stimulan, selain kandungan tersebut masih banyak lagi kandungan zat yang berguna bagi tubuh kita seperti mineral, zat pati, Gom, kamphene dan lain sebagainya.
Manfaat kencur bagi kesehatan
Berikut ini adalah beberapa manfaat tanaman kencur untuk kesehatan tubuh kita :- Menambah nafsu makan
- Penyegar kondisi tubuh
- Obat masuk angin
- Obat batuk yang tidak kunjung sembuh
- Mengobati radang lambung
- Mengatasi mulas pada perut
Manfaat kencur untuk pengobatan alami
Selain untuk mengatasi masalah kesehatan diatas manfaat tanaman kencur bagi kesehatan masih banyak lagi, biasanya kencur digunakan untuk bahan baku obat herbal untuk mengobati berbagai macam penyakit seperti dibawah ini :- Obat Anti kanker
- Obat Peradangan usus
- Melancarkan peredaran darah
- Anti oksidan
- Mengobati berbagai macam masalah pencernaan, dan masih banyak lagi.
Nah banyak sekali bukan khasiat dan manfaat kencur bagi kesehatan tubuh kita, yang pasti jika kita menggunakan pengobatan alami dengan obat-obatan herbal kita terhindar dari berbagai macam efek samping yang ditimbulkan sewaktu kita menggunakan obat kimia. Silahkan bagikan informasi tersebut jika bermanfaat.
0 komentar:
Posting Komentar